Pamulang, 9 Agustus 2023 – Berdasarkan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi, pasal 1 ayat 9 menyatakan bahwa Tridharma Perguruan Tinggi yang selanjutnya disebut Tridharma adalah kewajiban Perguruan Tinggi untuk menyelenggarakan Pendidikan, Penelitian, dan Pengadian kepada Masyarakat. Melaksanakan amanat undang-undang tersebut, Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Pembelajaran (LP3) Universitas Pamulang mengadakan In House Training (IHT) dengan tema “Peningkatan Ketrampilan dan Profesionalisme Dosen”. Kegiatan ini ditujukan bagi para dosen baru di Universitas Pamulang.

Kegiatan IHT diselenggarakan pada 9 dan 10 Agustus 2023 di Ruang Anggrek II, Kampus II Viktor, Unpam dengan jumlah peserta 114 dosen. Rektor Unpam, Dr. E. Nurzaman, AM., M.M., M.Si dalam sambutannya menyatakan bahwa kegiatan IHT merupakan salah satu ikhtiar lembaga untuk membekali para dosen baru dalam rangka penyelenggaraan Tridharma Perguruan Tinggi di Unpam. DIharapkan dosen memberikan pelayanan yang maksimal terhadap para mahasiswa yang diajar nanti.

Terdapat 9 materi yang diberikan pada IHT ini, diantaranya: 1) Kurikulum Unpam, 2) Strategi dan Model Pembelajaran Andragogi, 3) Rencana Pembelajaran Semester (RPS), 4) Pengembangan Bahan Ajar dan Video Pembelajaran, 5) Perangkat Penilaian, 6) Pembelajaran Daring, 7) Penelitian dan PkM Dosen, dan 8) Pengembangan Profesionalisme Dosen Berkelanjutan. Selanjutnya pada sesi akhir, para peserta IHT diwajibkan melakukan praktik mengajar dengan dibagi menjadi 10 kelas.

Tak Lupa dalam selang waktunya Dr. Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd. selaku Ketua LP3 juga menyampaikan bahwa IHT merupakan kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan untuk dosen baru dengan luaran berupa RPS, Bahan Ajar, Perangkat Penilaian, dan Naskah Video Pembelajaran.

Penulis : DSA

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *